简体中文
繁體中文
English
Pусский
日本語
ภาษาไทย
Tiếng Việt
Bahasa Indonesia
Español
हिन्दी
Filippiiniläinen
Français
Deutsch
Português
Türkçe
한국어
العربية
Ikhtisar:Didirikan pada tahun 2006 di Australia, adalah broker forex dan CFD global. GO Markets diatur oleh ASIC Australia, CySEC Siprus, dan regulator keuangan di Mauritius dan di Seychelles.
Regulasi
Didirikan pada tahun 2006 di Australia, adalah broker forex dan CFD global. GO Markets diatur oleh ASIC Australia, CySEC Siprus, dan regulator keuangan di Mauritius dan di Seychelles. ASIC adalah regulator tingkat atas, tetapi tiga lainnya tidak termasuk dalam kategori tingkat atas. Layanan broker sedikit berbeda tergantung pada badan hukum Anda. Dalam ulasan ini, kami menguji entitas yang diatur CySEC, tetapi kami juga menyoroti informasi yang relevan untuk unit lain. Untuk informasi regulasi mengenai broker ini bisa dilihat langsung pada gambar dibawah ini.
Instrumen Keuangan dan Akun Forex
GO MARKETS menawarkan instrumen Forex, Share CFD, Indeks & Komoditas. GO MARKETS menerima pelanggan dari seluruh dunia dengan beberapa pengecualian, termasuk AS, Belgia, Kanada, Jepang, dan Selandia Baru. Broker ini menyediakan dua jenis akun yang berbeda dalam hal setoran minimum dan struktur harga Akun tersebut adalah Standard dan GO Plus+.
Komisi, Spread dan Leverage
Untuk komisi yang digunakan GO MARKETS berbeda tergantung akun yang digunakan. Untuk akun Standard tidak ada komisi dan untuk akun GO Plus+ $2.5 per lot per trade. Untuk spread sendiri cukup rendah dimulai dari 0.3 pip. Untuk leverage sendiri mereka menawarkan hingga 1:500.
Platform Trading
Untuk platform trading, GO MARKETS menggunakan MT4 sebagai platform trading mereka karena MT4 adalah platform paling populer di pasar dan banyak digunakan oleh berbagai broker di seluruh dunia. Platform ini dikembangkan oleh Metaquotes sebagai perangkat lunak komersial pihak ketiga. Anda dapat menggunakan akun demo untuk mengenal platform. Menurut WikiFX ini adalah cara terbaik untuk mempelajari cara kerja platform trading dan memahami perdagangan forex sebelum Anda mulai menggunakan.
Eksposur Terkait GO MARKETS pada WikiFX
Pada website dan aplikasi WikiFX, eksposur terkait GO MARKETS diperoleh berdasarkan dari feedback yang kami dapatkan dari trader yang menggunakan broker ini. Eksposur yang tersedia pada website maupun aplikasi WikiFX dapat membantu para pengguna WikiFX dalam melihat feedback dari para trader sekaligus pengingat mengenai risiko yang dapat diperoleh jika tetap atau akan menggunakan suatu broker. Jika terdapat suatu record yang buruk dari broker bersangkutan dapat dilihat langsung pada website maupun aplikasi WikiFX via kolom Eksposur atau Paparan.
Pada kolom broker yang ada di website dan aplikasi WikiFX terdapat skor mulai dari 0 hingga 10. Semakin tinggi skor tersebut maka semakin dapat diandalkan broker tersebut. GO MARKETS sendiri memiliki skor 8.71/10, angka ini termasuk baik untuk dipertimbangkan sebagai partner investasi Anda. Namun pilihan untuk akan menggunakan broker tersebut atau tidak, semuanya ada di tangan Anda. Selalu pertimbangkan jika investasi di dunia forex adalah high risk, high return, bisa memperoleh untung yang besar namun juga bisa memperoleh kerugian yang besar hingga mengalami kebangkrutan.
Apa Itu WikiFX?
WikiFX adalah aplikasi penyedia data dari broker forex yang lengkap dengan tujuan untuk memudahkan pengguna WikiFX untuk mencari informasi lengkap dari suatu broker. Platform WikiFX mencantumkan data dari kurang lebih 38.000 pialang atau broker yang ada di lokal Indonesia maupun mancanegara dan hingga kini pun datanya terus bertambah, baik yang teregulasi maupun tidak. Dalam penyediaan datanya pun WikiFX juga bekerja sama dengan 30 regulator yang ada di seluruh dunia. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar platform WikiFX dapat membantu para trader dalam menangani masalah mereka terkait dengan broker yang mereka gunakan. WikiFX disini menyediakan data dengan fair, tidak berpihak, dan terus memberikan suatu berita yang ditekankan oleh fakta ketika WikiFX merilis suatu informasi. WikiFX disini juga tidak membebankan biaya APAPUN, seperti biaya public relation, biaya iklan, biaya peringkat, biaya pembersihan data, atau biaya tidak wajar lainnya.
Seperti yang sudah diketahui, melakukan trading pada instrumen forex adalah termasuk aktivitas berisiko tinggi di mana Anda mungkin kehilangan semua uang Anda hanya dalam satu transaksi. Dan risiko kehilangan ini akan menjadi semakin tinggi jika Anda berurusan dengan broker yang tidak berlisensi atau tidak teregulasi. Oleh karena itu, manfaatkan sepenuhnya aplikasi WikiFX untuk mencegah Anda dari tindakan ilegal yang dilakukan oleh broker forex pilihan Anda. Untuk mendapatkan berita forex terkini dan informasi lengkap dari broker forex, unduh aplikasi WikiFX secara gratis dari App Store atau Google Play Store.
Disclaimer:
Pandangan dalam artikel ini hanya mewakili pandangan pribadi penulis dan bukan merupakan saran investasi untuk platform ini. Platform ini tidak menjamin keakuratan, kelengkapan dan ketepatan waktu informasi artikel, juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh penggunaan atau kepercayaan informasi artikel.
Salah satu perusahaan dalam Marex Group Plc, XFA, broker forex yang berkantor pusat di Chicago dan eksekutifnya Timothy Hendricks dikenakan penalti NFA karena pelanggaran BERAT. Hendricks menghadapi skorsing 90 hari dari peran pengawasan dan turut menanggung kewajiban denda.
Modus penipuan broker forex merujuk pada berbagai teknik yang digunakan oleh beberapa broker yang tidak sah atau tidak bertanggung jawab untuk menipu trader atau investor dalam pasar forex. Modus penipuan berikut adalah modus-modus yang muncul dan ramai diberitakan di tahun 2024. Apa saja modusnya dan siapa brokernya? Semuanya bisa Anda baca di artikel berikut
Penipuan trading pada platform online kerapkali mengincar korban yang awam atau minim pengetahuan mengenai dunia perdagangan instrumen keuangan. Terungkap ulah peniru broker Exness terbaru ! Seorang WNI baru saja menghubungi CS WikiFX untuk berkonsultasi tentang persyaratan membayar biaya pajak pada proses WD di platform scam tersebut.
Kemarin, 20-November-2024, salah satu merek broker Doo Group, Doo Financial, mengumumkan ekspansinya dengan mengakuisisi PT Prima Tangguharta Futures yang dikenal sebagai salah satu perusahaan pialang berjangka di Indonesia.